04Jun, 2014

Studi terbaru dari Oracle dan Accenture Menyatakan CFO sebagai Evangelis Teknologi

Oracle kotakJakarta, 4 Juni 2014

Ringkasan Berita

  • Studi ini mensurvei 1.275 responden dari berbagai jabatan mulai dari CFO, eksekutif senior di bagian keuangan, hingga eksekutif dari lini bisnis lainnya, dari berbagai skala perusahaan dan berbagai sektor industri (sebanyak 300 responden di antaranya merupakan eksekutif yang bukan berasal dari bagian keuangan). Beberapa hal yang diungkap dalam studi ini adalah:
  • CFO moderen adalah evangelis teknologi yang menyadari manfaat dari teknologi digital dan cloud bagi sistem keuangan dan bisnis secara keseluruhan. Meskipun begitu, masih terdapat kesenjangan antara ambisi CFO dengan kenyataan yang ada di perusahaan.
  • Departemen keuangan menyadari bahwa kemampuan teknologi cloud akan sangat membantu proses penyusunan, perencanaan, dan prakiraan anggaran. Hal ini akan sangat mendukung mereka dalam bekerja dan memenuhi harapan perusahaan yang menempatkan departemen ini sebagai mitra strategis dan diharapkan mampu membantu pertumbuhan bisnis; karena itu,
  • Untuk dapat bertindak sebagai mitra strategis bagi perusahaan, tim departemen keuangan menggunakan peralatan analisis tercanggih, aplikasi moderen, serta peralatan sosial, mobile, cloud, dan kolaborasi terbaru untuk tetap bersinergi dengan visi, strategi, dan aktifitas departemen lainnya di suatu perusahaan.
  • Hasil studi menunjukan bahwa meskipun banyak CFO membuat terobosan untuk menciptakan sistem keuangan yang menggunakan teknologi dengan lebih produktif dan efisien, namun masih banyak sekali tantangan yang harus mereka hadapi. Sebagai contoh, banyak perusahaan yang mengandalkan data usang dalam pengambilan keputusan-keputusan penting, terlebih lagi mereka masih harus menghadapi tantangan dalam menggabungkan sistem-sistem di perusahaan mereka yang tidak terhubung antara satu dengan lainnya.
  • Laporan ini memperlihatkan bahwa selama beberapa tahun terakhir, CFO telah menunjukkan adanya perkembangan sejak dilaporkan menurut hasil studi sebelumnya yang diterbitkan oleh Oracle dan Accenture yang berjudul ‘The CFO as Catalyst for Change’. Hasil dari studi sebelumnya menunjukan bahwa CFO di seluruh dunia lebih menginginkan aksi yang strategis, namun perhatian mereka tersita untuk menurunkan biaya-biaya, adanya ketidakstabilan ekonomi, dan meningkatnya kompleksitas perusahaan.

 

Temuan-temuan kunci

  • CFO dipandang sebagai evangelis teknologi, tetapi masih terdapat kesenjangan antara ambisi mereka dengan kenyataan:
  • Lebih dari dua pertiga responden menyatakan bahwa CFO adalah seorang evangelis yang memiliki peran besar dalam proses transformasi potensi teknologi, dan hampir tiga perempat dari eksekutif keuangan meyakini bahwa teknologi-teknologi terbaru seperti cloud, teknologi mobile, dan media sosial akan mengubah struktur dan cara berjalannya sistem keuangan di perusahaan.
  • Walau demikian, menurut 20% dari eksekutif kelas C, bagian keuangan di perusahaan mereka telah menerapkan teknologi terkini, hal ini sangat berbeda jika dibandingkan dengan bagian penjualan, karena 43% eksekutif kelas C di bagian ini melihat bahwa sistem penjualan mereka memang telah menerapkan teknologi terkini.
  • Dibutuhkan keahlian dan kemampuan analisis terbaru untuk menjalankan pekerjaan keuangan modern:
  • Hampir lebih dari setengah responden melihat adanya peningkatan jumlah tenaga analisis keuangan yang dipekerjakan di sebuah perusahaan selama kurun waktu dua tahun terakhir. Hal ini memperlihatkan peningkatan kebutuhan akan tenaga profesional di bidang keuangan yang memiliki kemampuan analis yang mendalam serta pengalaman di berbagai industri.
  • Sebagai contoh, 23% dari responden yang bukan berasal dari bagian keuangan menyatakan bahwa kemampuan bagian keuangan untuk dapat menyediakan pandangan yang up-to-date akan kinerja perusahaan dibandingkan dengan anggaran adalah “masih dibawah harapan,” hal yang sama juga dirasakan oleh 42% responden, yang berasal dari bagian keuangan, yang merasa bahwa mereka dapat melakukan hal tersebut dengan jauh lebih baik.
  • CFO merangkul teknologi cloud utuk memoderenisasi sistem keuangan perusahaan:
  • Para responden dapat secara jelas melihat potensi dari cloud untuk menyediakan wawasan-wawasan terbaru melalui analisis tingkat lanjut dan intelegensi bisnis. Lebih dari seperempat responden (28%) telah menggunakan teknologi cloud untuk mendukung penysusunan, perencanaan, dan perkiraan anggaran mereka, dan 34% lainnya berencana untuk memindahkan aktifitas tersebut kedalam cloud.
  • Sebagai tambahan, lebih dari dua pertiga eksekutif yang disurvei telah mengadopsi sistem berbasis cloud di beberapa bagian dari organisasi mereka untuk sistem keuangan inti (24%), dan 45% responden menyatakan bahwa mereka sedang dalam perencanaan untuk menerapkan teknologi cloud.
  • Walaupun CFO memfokuskan diri pada proses otomatisasi, penyatuan sistem, dan pelaporan secara real-time untuk mendorong keunggulan operasional, namun masih banyak hal yang perlu ditingkatkan:
  • Meskipun sekitar 30% dari eksekutif di bagian keuangan dan lini bisnis lainnya menyatakan bahwa berbagai proses yang mereka lakukan masih berbasis hardcopy, namun ada tren yang sangat jelas terlihat sedang mengarah pada proses automatisasi dan digitalisasi, dengan hampir 50% dari mereka saat ini menggunakan aplikasi mobile dan 53% memanfaatkan sistem berbasis web.
  • Manajemen senior perlu mendukung visi-visi teknologi:
  • Hanya 5% dari responden mengungkap bahwa kurangnya dukungan manajemen senior adalah tantangan terbesar dalam mengadopsi teknologi-teknolgi terbaru pada sistem keuangan. Faktor kemampuan diungkap sebagai faktor yang lebih menentukan, dengan 38% dari responden mengungkap kurangnya kemampuan dari tim internal sebagai tantangan utama.   

 

Webcast: CFO sebagai evangelist teknologi: Seberapa efektifkah anda menggunakan teknologi untuk mendorong strategi dan pertumbuhan perusahaan? 

  • Oracle dan Accenture telah mengadakan webcast untuk membahas penemuan-penemuan dari studi pada March 19 at 12 p.m. ET. Oracle Chairman of the Board Jeff Henley, Scott Brennan, managing director in Accenture Finance & Enterprise Performance, dan Stuart Brown, senior vice president and CFO, Red Robin International, Inc. telah berpartisipasi dalam webcast ini. Untuk informasi lebih lanjut mohon kunjungi:

http://www.cfo.com/webcasts/index.cfm/l_eventdetail/14705976?pcode=ORA031914_a.

Kutipan pendukung

  • “Diberdayakan oleh wawasan berbasis data dan cara-cara baru untuk bekerja secara kolaboratif, bagian keuangan modern tidak lagi puas hanya fokus untuk menampung biaya saja, mereka mencari cara baru untuk dapat memberikan wawasan bagi perusahaan,” kata Karen dela Torre, wakil presiden, Kelompok Usaha ERP Application, Oracle. “Meskipun studi ini menyoroti bagaimana eksekutif di bagian keuangan semakin meningkatkan pengetahuan operasional dan keahlian analisis mereka untuk memberikan pemahaman berdasarkan data dan bimbingan untuk mendorong inovasi dan pertumbuhan, sebuah kesenjangan masih terlihat antara aspirasi dan kenyataan.”
  • “Saat ini, CFO menciptakan bagian keuangan moderen yang menerapkan cloud dan teknologi pendukung lainnya untuk mewujudkan kekuatan dari digital yang digunakan dalam mendorong pertumbuhan perusahaan,” kata Scott Brennan, managing director, Accenture Strategy in Finance & Enterprise Performance. “Studi ini menunjukan bagaimana pemimpin moderen di bagian keuangan dapat membantu menyusun strategi yang mendorong pertumbuhan keuntungan bagi perusahaan.”
  • “Sangatlah menggembirakan melihat perkembangan dan pandangan kedepan dari para pemimpin di bagian keuangan yang mendobrak hambatan operasional tradisional dan memanfaatkan teknologi-teknologi terbaru,” kata Brennan. “Bagian keuangan modern ini akan ingin melatih dan mempekerjakan profesional yang memiliki keahlian analisis yang kuat dan pengetahuan bisnis yang luas untuk dapat membantu CFO dalam mewujdukan potensi penuh dari bagian keuangan di perusahaan.”

 

Tentang Oracle

Oracle adalah pembuat hardware dan software yang bekerja bersama-sama dalam cloud dan data center Anda. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Oracle (NYSE:ORCL), kunjungi www.oracle.com

Leave a Reply

%d bloggers like this: