Seagate Menjual 1 Juta Solid State Drive (SSD) Hybrid;Adopsi Drive Momentus XT Hybrid Melonjak Seiring Dengan Penawaran Para Pembuat Komputer atas Laptop dengan HD Tercepat di dunia
Seagate menampilkan Drive-Drive Momentus ® XT di ajang Flash Memory Summit
Cupertino, Calif. – 9 Agustus 2011, Seagate (NASDAQ: STX) telah berhasil menjual satu juta Solid State Drive Hybrid-nya untuk PC laptop sejak peluncuran produk – Momentus ® XT – di musim semi tahun 2010 lalu. Perusahaan pembuat komputer utama termasuk Alienware, ASUS, Dell, Sony dan Toshiba kini menawarkan laptop yang didukung oleh drive 2,5-inci yang memadukan kinerja yang menandingi SSD berkapasitas besar dan berbiaya lebih rendah dari hard disk drive.
SSD hybrid Momentus XT, adalah drive 7200RPM dengan kapasitas hingga 500GB, yang dapat meningkatkan kecepatan hingga 50 persen lebih cepat daripada drive tradisional 5400RPM dan menetapkan standar baru atas kinerja sistem sesungguhnya bagi laptop dan sistem game. Teknologi Adaptive Memory™ dari Seagate adalah kunci atas kecepatan drive, mengoptimalkan kinerjanya dengan memindahkan informasi yang sering digunakan ke dalam memori 4GB memori solid state terintegrasi untuk bootup dan akses ke aplikasi yang lebih cepat.
“Penjualan satu juta unit drive Momentus®XT Seagate hanyalah awal dari sebuah masa depan yang cerah bagi SSD hybrid,” kata John Rydning, Direktur Riset di IDC. “Kecepatan, Kapasitas yang besar dan sisi ekonomis dari HDD hybrid dan solusi-solusi perangkat penyimpan NAND flash seperti drive Momentus ® XT akan ditemukan pada sekitar 25 persen dari semua PC baru yang dijual pada tahun 2015.”
Problematika dengan kinerja tinggi dari SSD saat ini bagi komputasi mobile adalah harganya yang 10 kali lipat dari pada hard disk drive dengan kapasitas yang sama, dengan seharga sebuah SSD berkapasitas 250 Gb mengalahkan harga dari sebagian besar laptop PC. Sebagian besar konsumen dan para pengembang sistem tidak bersedia atau mampu untuk membayar harga yang tinggi untuk kecepatan lebih yang diberikan SSD. Drive Momentus XT memberikan kecepatan yang sama dengan SSD dengan biaya yang hanya sebagian kecil dari biaya yang dikeluarkan dari SSD biasanya serta dengan pilihan kapasitas yang lebih banyak.
“Dengan drive Momentus®XT Hybrid, para pengguna laptop tidak perlu melakukan pengorbanan ketika membeli sebuah sistem yang berbasis pada kecepatan, biaya atau kapasitas,” kata Rocky Pimentel, Executive Vice President, Chief Sales and Marketing Officer Seagate. “Kami senang bahwa drive Momentus®XT telah diterima dengan antusias di pasar dan berharap untuk memperkenalkan generasi berikutnya dari produk tersebut, yang akan memberikan konsumen sebuah pengalaman komputasi lebih baik, cepat, sebelum tahun ini berakhir.”
Drive Momentus® XT akan ditawarkan pada tipe laptop berikut di Best Buy (www.bestbuy.com):
- ASUS Republic of Gamers G73JH
- Sony VAIO VPCSC1AFM/S
- Toshiba Satellite E305-S1990X
Drive Momentus® XT juga akan tersedia pada sistem – sistem berikut :
- Alienware M17X dam M18X Gaming Laptops
- Dell Optiplex 990 Workstation
Drive Momentus® XT bisa didapatkan pada penjual retail online sebagai berikut :
- Amazon
- CDW
- Newegg
- Staples
- Tiger Direct
Seagate mendemonstrasikan Momentus® XT Hybrid di Flash Memory Summit, pada 9-11 Agustus ini di Santa Clara, California. Untuk melihat video dari pembicara utama, demonstrasi dan wawancara dengan para pemimpin industri, kunjungi halaman Facebook Seagate.
Tentang Seagate
Seagate adalah pemimpin dunia dalam hard disk drives dan solusi penyimpanan data. Lebih jauh mengenai Seagate, kunjungi http://www.seagate.com
Copyright 2011. Seagate Technology LLC. All rights reserved. Printed in USA. Seagate, Seagate Technology and the Wave logo are registered trademarks of Seagate Technology LLC in the United States and/or other countries. Momentus and Adaptive Memory are either trademarks or registered trademarks of Seagate Technology LLC or one of its affiliated companies in the United States and/or other countries. When referring to drive capacity, one gigabyte, or GB, equals one billion bytes and one terabyte, or TB, equals one trillion bytes. Your computer’s operating system may use a different standard of measurement and report a lower capacity. In addition, some of the listed capacity is used for formatting and other functions, and thus will not be available for data storage. Actual data rates may vary depending on operating environment and other factors. Seagate reserves the right to change, without notice, product offerings or specifications.
Leave a Reply