Pengemudi Express Terbaik di Mataram
Jakarta, 4 Juni 2013 – Sekali lagi Express Group mencatat prestasi yang membanggakan. Kali ini, salah satu mitra pengemudi Express Group, Demitrius Leo, dinobatkan menjadi pengemudi terbaik di Kota Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Penghargaan ini diberikan dalam acara Pemilihan dan Pemberian Penghargaan Sopir / Juru Mudi / Awak Kendaraan Angkutan Umum Teladan (AKUT) Tingkat Kota Mataram 2013 pada 27 Mei 2013 di Mataram.
Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika, Kota Mataram. Turut hadir untuk menyerahkan penghargaan kepada Demitrius sebagai pemenang adalah Bapak Drs. H. Khalid, Kepala Dinas Perhubungan dan Informatika Kota Mataram.
Demitrius mengemudikan taksi Express yang beroperasi di Lombok dan berhasil meraih peringkat satu sebagai pengemudi terbaik di Kota Mataram dan berhak mengikuti kompetisi tingkat provinsi.
Sehari-hari Demitrius mengemudikan taksi Express dan melayani berbagai tamu baik warga lokal maupun wisatawan-wisatawan yang datang ke kota Lombok. Demitrius mengatakan bahwa dalam melayani pelanggannya, dia memiliki moto untuk memberikan pelayanan yang tuntas hingga selesai.
Saat melayani pelanggannya, Demitrius kerap kali mendapat pujian dari pelanggan atas pelayanannya yang memuaskan. Bermodal komitmen untuk tidak pernah setengah hati dalam bekerja, Demitrius akhirnya dapat selalu maksimal dalam memberikan pelayanan kepada pelanggannya.
Sementara itu, Direktur Operasional Express Group, Herwan Gozali mengatakan, “Express Group mengapresiasi kegiatan ini dan memang menjadi komitmen kami untuk medorong kinerja positif para pengemudi.”
Express Group, selaku pengelola layanan taksi terkemuka selalu berusaha untuk menciptakan lingkungan kerja yang positif, mendorong para karyawan untuk mencapai potensi penuh mereka dan menumbuhkan nilai bersama-sama. Salah satu core value yang selalu dipegang erat adalah perhatian dan peduli terhadap konsumen (Care and concern about our customers)
Dengan adanya penghargaan dan prestasi ini, diharapakan dapat membangkitkan semangat para rekan-rekan mitra pengemudi Express lainnya. Pengemudi taksi Express, seperti Bapak Demitrius Leo merupakan garda depan industri pariwisata, khususnya di Pulau Lombok dan yang pertama kali bersentuhan dengan para pelancong.
“Express Group juga selalu mendukung kemajuan pariwisata di Kota Mataram dan Pulau Lombok, untuk itu kami juga mendorong para pengemudi untuk memiliki wawasan pariwisata dan memberikan pelayanan yang terbaik pada pelanggan dan wisatawan yang datang ke sini,” kata Herwan.
Sekilas Express Group
Express Group adalah salah satu perusahaan penyedia jasa layanan transportasi darat yang kompetitif di Indonesia. Express Group saat ini mengoperasikan lebih dari 8.000 unit taksi di seluruh Indonesia dengan wilayah pelayanan mencakup Medan, Jadetabek, Semarang, dan Surabaya. Termasuk di dalam armada taksi ini adalah 108 unit Tiara Express, taksi Premium dengan kendaraan Toyota Alphard dan Mercedes Benz Viano yang dioperasikan di Jakarta. Saat ini Express Group memiliki lebih dari 1.500 karyawan dan lebih dari 18.000 pengemudi sebagai mitra kerja melalui konsep Program Kemitraan yang telah diakui oleh PBB melalui UN Global Compact sebagai upaya yang berhasil dalam program Inclusive Market. Express Group berkomitmen didalam upaya meningkatkan kesejahteraan karyawan dan para mitranya serta mengentaskan kemiskinan di Indonesia.
Like this:
Like Loading...
Related
Leave a Reply